Kalak BPBD Garut Sampaikan Kondisi Kewilayahan dan Perkotaan dalam Keadaan Aman Pasca Gempa Magnitudo 6.4
GARUT, Tarogong Kidul ][ Gardapelitanews.com – Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Garut, Satria Budi, menyampaikan jika hingga saat ini berdasarkan informasi dari kewilayahan, gempa yang terjadi di Kabupaten Garut dengan kekuatan 6.4 Skala Richter (SR) tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diharapkan.
Hal ini disampaikan langsung oleh Kalak BPBD Garut, ketika melakukan siaran pers didampingi Plt. Asisten Daerah (Asda) 1 Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) Sekretariat Daerah (Setda) Garut, Ganda Permana, dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Garut, Muksin, di Kantor BPBD Garut, Jalan Terusan Pahlawan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Sabtu malam (3/11/2022).
Meski demikian, ia mengakui pihaknya mendapatkan laporan, bahwasanya ada beberapa rumah warga yang terdampak akibat gempa yang terjadi sore hari ini.
“Namun, ada beberapa rumah yang terdampak di beberapa wilayah, namun itu juga insya Allah besok (hari ini) kita akan melakukan assesment kepastiannya, dan apakah itu diakibatkan hujan atau diakibatkan dari gempa bumi,” tegas Kalak BPBD Garut.
Untuk sementara, imbuh Satria, hingga hari Sabtu 3 Desember 2022 pukul 22.30 kondisi Kabupaten Garut khususnya yang ada di kewilayahan dan perkotaan dalam kondisi aman.
“Dan untuk sementara sampai pukul 22.30 hari, kondisi kewilayahan tetap aman, perkotaan juga aman, Alhamdulillah tidak ada hal-hal yang tidak diharapkan akibat kecelakaan (gempa bumi), (pemantauan) berjalan lancar,” tandasnya.
Reporter : Soni