November 16, 2024

Desa Pasir Muncang Kecamatan Caringin Mewakili BBGRM Tingkat Kabupaten Bogor

Kab.Bogor ][ Gardapelitanews com – Pemdes (Pemerintah Desa ) Pasir Muncang terpilih dalam Kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Ke XX Tim penilai BBGRM tingkat Kabupaten Bogor, kegiatan tersebut dihadiri oleh, Kabid Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Sopyan Waluyo, Camat Caringin Endi Rismawan, Kades Pasir Muncang Yudi Wahyudin.Kasi Ekbang, Kasi Pemerintahan, Kasatpol PP, Ketua BPD, Rt, RW lokasi yang di tinjau Kampung Selaawi Rt 05, 06 Rw 01.(24/7/23)

Sebagai Tim penilai dari DPMD Kabupaten Bogor Sopyan Waluyo menjelas pada Awak Media BBGRM membawa motivasi masyarakat mendorong serta dalam pembangunan termasuk swadaya hal itu bisa dilihat untuk penilaian ada 3 tiga kategori satu peran aktif Kecamatan dari Desa mengerahkan warga dan tokoh masyarakat dan hasil bisa dilihat keseluruhan tentunya mulai dari Rw, Rt dan BPD semua harus dilibatkan harus berperan aktif untuk pembangunan bila roda empat sudah bisa masuk ke Desa maka perekonomian pun akan dapat terangkat terutama lahan untuk adanya pelebaran jalan sudah dapat mengerahkan hasil dari penilaian secara gambaran dan laporan adminitrasi cukup nantinya bisa di sandingkan dengan yang lain, ucapnya.

Yudi Wahyudin Kepala Desa Pasir Muncang menambahkan, kegiatan pelaksanaan tingkat Kabupaten, Desa kami terpilih dan mewakili Kecamatan Caringin dari hasil monitoring bahwa di Desa Pasir Muncang sedang ada kegiatan pembangunan jalan sebelumnya hanya bisa dilalui roda dua dan pejalan kaki akhirnya atas ke inginan masyarakat akses jalan dibangun selain dibangun dan di perlebar warga pun memberikan hibah lahannya untuk jalan dan total keseluruhan kurang lebih 60 persen.

Harapan dari saya selain di dukung Pemerintah Kabupaten yaitu dari program Samisade maka demi kemajuan wilayah itu sendiri sehingga dapat memacu bagi wilayah lain, maka yang lebih utama adalah kekompakan dan gotong royong masyarakat , karena Kades tidak mungkin kerja sendiri tanpa ada kerjasama masyarakat, demikian harapnya.

 

Reporter : Boy

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2023 Garda Pelita News | Newsphere by AF themes.