Ngawi][ gardapelitanews.com- Rapat persiapan penandatanganan paket strategis di Kabupaten Ngawi tahun 2025 yang berlangsung di ruang studio Dinas PUPR Ngawi diharapkan bahwa seluruh pihak yang terlibat dapat menjalankan tugasnya dengan baik,sehingga pembangunan infrastruktur di Kabupaten Ngawi dapat berjalan sesuai rencana dan dapat memberikan manfaat obtimal bagi masyarakat.

Hadir dalam rapat persiapan penandatanganan paket strategis Kabupaten Ngawi tahun 2025 tersebut Kuasa Pengguna Anggaran (KPA),Perwakilan dari Kejaksaan Negeri Ngawi beserta pengusaha penyedia jasa yang menang lelang proyek strategis tahun 2025 di Kabupaten Ngawi.

Dalam rapat tersebut Kepala Bidang Bina Marga Rachmat Fitrianto mengatakan bahwa ada empat proyek strategis di Kabupaten Ngawi tahun 2025 yang akan dikerjakan,meliputi : Rekonstruksi ruas jalan Teguhan- Pelang Kidul yang dikerjakan oleh CV.Jasa Manunggal ,Pemeliharaan berkala ruas jalan Klitik- Paron dikerjakan CV
Arudam Jaya,Penggantian Jembatan Bangsal ruas jalan Patalan- Widodaren dikerjakan oleh CV.Barokah serta Pembangunan trotoar jalan PB.Sudirman sisi sebelah selatan oleh CV. Dwi Putri Manunggal.

Rachmat mengingatkan bahwa para penyedia jasa terkait dengan paparan pre cunstruction Metting (PCM) harus dipersiapkan dengan sebaik mungkin,meliputi persiapan dokumen secara lengkap,dari tahap awal proyek sampai dengan selesainya.selain itu juga perlu diperhatikan persiapan teknis di lapangan,mulai dari pengalihan arus lalu lintas hingga mitigasi kendala teknis yang kemungkinan muncul saat pelaksanaan supaya semuanya lancar,”ungkap Rachmat”.

Menurut Rachmat dengan terealisasinya 4 proyek strategis di Kabupaten Ngawi ini diharapkan bisa meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas masyarakat sehingga memudahkan mereka untuk melakukan aktivitas sehari hari,meningkatkan ekonomi lokal dengan memudahkan akses ke pasar untuk mengangkut barang dan jasa serta dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat terkait akses ke fasilitas umum dalam aktivitas sehari – hari.(ARIS.B)

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *