Komandan Kodim 0606/Kota Bogor Hadiri Maulid Nabi di Masjid Raya Bogor
Kota Bogor | Gardapelitanews. com – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, Komandan Kodim 0606/Kota Bogor, Letkol Inf Dwi Agung Prihanto S.sos.M.Tr (Han), menghadiri acara yang diselenggarakan di Masjid Raya Bogor. Acara ini juga didampingi oleh Serka Asmadi, Babinsa Kelurahan Baranangsiang.
Acara yang berlangsung pada Jumat, 27 September 2024 ini, mengusung tema “Kepemimpinan Rasulullah: Harmoni antara Iman, Ilmu, dan Akhlak”. Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW tingkat Kota Bogor tahun 1446 H/2024 M ini diadakan di Masjid Raya Bogor, yang berlokasi di Jl. Raya Padjajaran No.10 RT 02/04, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur.
Peringatan ini juga dihadiri oleh PJ Walikota Bogor, Dr. Hery Antasari, S.T., M.Dev, Plg, serta menghadirkan penceramah Ustadz Koko Liem. Selain itu, acara ini turut dihadiri oleh berbagai pejabat penting lainnya, termasuk Dandim 0606/Kota Bogor, Sekda Kota Bogor, KadisHub Kota Bogor, Kesra Kota Bogor, Kasat Binmas Polresta Kota Bogor, para camat dan lurah se-Kota Bogor, Ka tuud Denpom III/I Bogor, Danramil 0603/Bogor Timur, Kapolsek Bogor Timur, serta Babinsa Kelurahan Baranangsiang.
Acara ini berjalan dengan lancar dan khidmat, serta disambut dengan antusias oleh para jemaah dan Majelis Ta’lim Kota Bogor yang hadir. Kehadiran para tokoh penting dan masyarakat dalam acara ini menunjukkan semangat kebersamaan dan kekompakan dalam memperingati hari besar umat Islam.
Dengan tema yang diusung, acara ini tidak hanya menjadi momen untuk mengenang kelahiran Nabi Muhammad SAW, tetapi juga sebagai ajang untuk memperkuat nilai-nilai kepemimpinan yang harmonis antara iman, ilmu, dan akhlak, sebagaimana dicontohkan oleh Rasulullah.
Editor : GPN