Bripka Afif Bhabinkamtibmas Desa Kutajaya Di Dampingi Pemdes Memberikan Paket Sembako Kepada Korban Yang Terkena Longsor
Sukabumi ][ gardapelitanews.com Personel Polri dari Polsek Cicurug Polres Sukabumi Bhabinkamtibmas Desa Kutajaya Bripka Afif di dampingi Pemerintah Desa, Ketua Rukun Warga (RW) memberikan bantuan paket sembako kepada warga yang mengalami musibah tanah longsor di Kampung Pasirtengah, Desa Kutajaya, Kecamatan Cicurug, Senin, (04/12/23).
Bripka Afif menyampaikan kepada media, kami dari Bhabinkamtibmas Desa Kutajaya, Polsek Cicurug, Polres Sukabumi, di dampingi Pemerintah Desa bersama Pak RW melaksanakan Bakti Sosial kepada warga Kampung Pasirtengah yang rumahnya terkena musibah tanah longsor.
” Walaupun bantuan ini tidak seberapa, sekiranya dapat bermanfaat bagi warga yang terkena musibah,” ujarnya.
Ditempat yang sama salah seorang warga Kampung Pasirtengah Dirman (26) yang menerima bantuan paket sembako dengan menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan dan kepedulian Polri kepada keluarganya.
” Terimakasih banyak kepada bapak Polisi atas kepedulian dan perhatian yang diberikan kepada keluarga kami, semoga Polisi tetap selalu dekat dengan masyarakat, dan dibalas segala kebaikan oleh Allah SWT,” ujar Dirman terharu.
Reporter: Boy