Kemenaker RI, Buka Workshop Kejuruan Hasil Pertanian, Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas
Sukabumi ][ Gardapelitanews.com – Dibawah Kemenaker RI, workshop kejuruan pengolahan hasil pertanian, Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas, bertempat dusun Sinagar Desa Nagrak Utara, Kecamatan Nagrak, Kabupaten Sukabumi, menggelar kegiatan pelatihan kerja pada sejumlah Peserta dengan jurusan pengolahan hasil pertanian, menjadi makanan yang berdaya jual.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan keahlian kerja ke wirausahaan, pemasaran, pengolahan dan cara pengemasan yang higienis dan menarik serta cara pemasaran kepada para peserta.
Pada saat ini balai pelatihan kerja (BLK) Komunitas, berfokus pada menumbuhkan industri kecil pengolahan hasil pertanian, pengolahan buah-buahan kepada para peserta didiknya, tutur Fakhri, Senin (12/06/23)
“Disini itu kalau kemarin sesuai proses tahap awal kita pelatihannya kewirausahaan, juga diajarin pengolahan buah-buahan menjadi makanan yang berdaya jual, sedangkan pada industrinya diajarin juga tentang analisis-analisis bisnis, berlanjut pada cara pengemasan produk yang menarik konsumen, packaging dan lain-lain.
Lanjut Fakhri mengungkap, “pembangunan gedung sarana pelatihan ini serta pasilitas praktek kerja semua langsung di bawah program pusat dari Kementerian Tenaga Kerja RI, pembangunan Tahun 2022 dan selesai tahun 2023, program pertamanya adalah latihan kerja, untuk pasilitasnya sendiri sudah ada mesin buat penggiling kopi, vakum penggorengan, mesin pemotong keripik, freezer ada juga mesin pengemasan, mesin parut, ungkapnya.
Lebih lanjut mengungkap, “untuk pesertanya sendiri atau siswa, sekarang ini kebetulan alhamdulillah masih kebanyakan dari Kecamatan Nagrak sendiri dan sebagian dari Kecamatan Cibadak, untuk penentuan wilayah serta usia dan lain-lain dibebaskan dari pusat, asalkan usia produktif yang sudah punya KTP, terus memang tidak sedang bekerja dan sedang menempuh dunia pendidikan itu aja”.
“Disini kita membuka pelatihan kewirausahaan, agar nanti siswa atau peserta yang sudah lepas dari Balai Latihan Kerja (BLK) ini, bisa berperan aktif menumbuhkan atau membuka lapangan usaha di wilayahnya”.
“Harapan kedepannya mudah-mudahan di Balai Latihan Kerja (BLK) Komunitas ini, pelatihan-pelatihannya makin banyak jurusannya, juga mungkin nanti kedepannya kita bisa buka juga pelatihan barista atau khusus buat pengolahan kopi, mudah-mudahan Balai Latihan Kerja (BLK) Kumunitas ini bisa lebih terkenal lagi, bisa bermanfaat bagi Masyarakat dan Negara”, pungkas Fakhri.
Reporter ; Iki Supermen.