Manado ][ gardapelitanews.com – Upaya mengantisipasi aksi kejahatan pada desa binaan dan memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga binaan, Personel Polsek Wanea Lakukan sambang warga pada malam hari, Rabu (22/2/2023) malam.
“Kita terus berupaya menggali informasi dari warga sebagai langkah antisipasi tindakan kejahatan dengan mengedepankan sifat humanis, ” ungkap Kombes Pol Julianto Sirait.
Dalam kesempatan tersebut personel Polsek Wanea jug menyampaikan pesan pesan Kamtibmas,yakni jangan mudah percaya HOAX yang belum tentu kejelasannya.
Sambang warga, menurut dia, akan dirasakan bukan hanya oleh masyarakat, melainkan oleh anggota polisi ketika melaksanakan tugas di lapangan karena akan mudah dikenal masyarakat.
Kombes Pol Julianto Sirait berharap kunjungan yang dilakukan Personel Polsek Wanea dilakukannya bisa memberikan motivasi kepada masyarakat untuk lebih meningkatkan pengawasan lingkungan sekitarnya, terutama pada malam hari.
“Apabila kegiatan ini dilaksanakan setiap hari, manfaatnya akan bertambah mitra yang baru,” imbuhnya.
Reporter : Sofyan