November 16, 2024

Antisipasi Gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat, Personel Polresta Manado Lakukan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan

Manado ][ gardapelitanews.com – Personel Polresta Manado melaksanakan KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas di Wilayah Hukum Polresta Manado. Minggu (19/2/2023) malam.

Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait menjelaskan, bahwa pentingnya kegiatan Kepolisian Rutin Yang di Tingkatkan ( KKRYD ) di Wilayah Hukum Polresta Manado, agar tercipta kemanan dan ketertiban Masyarakat dapat terwujud. Sehingga tercipta wilayah hukum Polresta Manado yang aman dan Kondusif, serta dapat menekan angka kriminalitas,di wilayah hukum Polresta Manado,”jelasnya.

Sasaran kegiatan Patroli KRYD ini, ke seputaran Jalan Piere Tendean. Selain itu Kapolresta Manado juga mengingatkan kepada anak-anak remaja, untuk tetap menjaga Kondusifitas dan keamanan, jangan melakukan kegiatan yang akan merugikan orang lain,seperti minum-minuman keras,tawuran dan balap liar,” imbuh Kapolresta Manado.

 

Reporter : Sofyan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Copyright © 2023 Garda Pelita News | Newsphere by AF themes.