Hadir Untuk Melayani, TNI- Polri Kembali Lakukan Kerja Bakti di Lokasi Terdampak banjir dan Tanah Longsor di Manado
Manado ][ gardapelitanews.com – Humas Polresta Manado – Personil TNI dan Polri kembali melakukan kerjabakti di lokasi terdampak banjir di wilayah Kota Manado, Sabtu (4/2/2023).
Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait, membenarkan hal tersebut dikatakannya kerja bakti memang suda dilakukan sejak Senin (30/1).
Lanjutnya, kerja bakti kali ini dilakukan di wilayah Kelurahan Molas, Kecamatan Bunaken, Kota Manado, pasca banjir dan tanah longsor yang terjadi beberapa hari lalu.
“Personil gabungan TNI-Polri membersihkan sisa-sisa material banjir dan di rumah-rumah warga dan ruas jalan,” jelasnya.
Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait menambahkan kerja bakti ini merupakan salah satu wujud nyata sinergitas TNI-Polri dalam memberikan bantuan kepada masyarakat, khususnya yang sedang terdampak bencana alam, diharapkan dengan adanya kerja bakti ini lingkungan cepat bersih, sehingga masyarakat bisa beraktivitas kembali seperti biasanya.
Reporter : Sofyan GPN