Sukabumi-Gardapelitanews.com -Pada hari ini komite olahraga nasional indonesia(KONI) kabupaten sukabumi. Menggelar acara pelepasan atlit ke pekan olahraga provinsi(PORPROV. XIV.2022) JABAR. Bertempat aula prestasi gedung koni kabupaten sukabumi, komplek gelanggang olah raga cisaat-sukabumi.Jumat(4/11/22)

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya empat cabang olahraga (Cabor) di lepas secara resmi oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) Kabupaten Sukabumi untuk mengikuti ajang 4 tahunan Porprov Jabar XIV 2022, Kali ini giliran tujuh cabang olahraga(cabor) yang akan di berangkatkan ke porprov jabar,2022.

diantara cabang olah raga yang akan di berangkatkan pada hari ini, yaitu
karate 14 atlit, 3 pelatih, 2 official.
Sepak takraw 12 atlit, 2 pelatih, 2 official, Judo, 7 atlit, 2 pelatih, 1 official,
Atletik, 7 atlit, 2 pelatih, 2 official,
Arum jeram, 17 atlit, 3 pelatih, 3 official, Layar, 8 atlit, 2 pelatih, 2 official,
Sepedah 2 atlit, 2 pelatih, 2 official.
adapun jumlah total keseluruhan atlit,pelatih,official yang akan di berangkatkan pada hari ini berjumlah 95 orang.

Ketujuh cabang olahraga(cabor) yang akan di berangkatkan ke porprov kali ini akan langsung di sebar langsung ketempat penyenggaraan pertandingan seperti, cabor karate yang bertempatkan di gedung tenis indoor subang, cabor judo di lapang tenis hotel nalendra subang, cabor balap sepedah subang, cabor atletik stadion prabu lingga buana lingga sari ciamis, sedangkan cabor arum jeram serta sepak takraw di gelar di sungai cimanuk garut dan sport hall ciateul garut, adapun kejuaraan cabor layar diselenggarakan di pantai timur pangandaran.

Pada kesempatan acara pelepasan atlit hari ini, dipimpin langsung ketua umum koni kabupaten sukabumi, H. Sirojudin.SE. sekretaris ketua umun koni kab.sukabumi, Ahmad fakhrizal.S.Ip. dan jajarannya,
turut hadir pula, tujuh dari pengurus cabor, pelatih, official dan atlit, yang akan di lepas ketua umum koni ke kejuaran porprov jabar 2022.

Di hampiri awak media garda pelita news, ke tujuh pelatih cabang olahraga yang akan di lepas ke porprov hari ini, perihal persiapan atlit untuk berlaga dipertandingan nanti, “persiapan sudah matang dari beberapa bulan atau satu tahun ke belakang dari mula Teknical center(TC) atlit, latihan-latihan, guna untuk pemantapan sekil, ketangkasan, visik,dan mental, para atlit untuk bisa bersaing menghadapi para atlit dari kabupaten kota di arena kejuaraan porprov jabar. Singkat para pelatih.

Ditempat yang sama ketua Koni Kabupaten Sukabumi H. Sirodjudin.SE, mengungkapkan, “alhamdulilah hari ini beserta sekretaris ketua umum koni ahmad fakhrizal.S.Ip. dan para jajaran pengurus koni lainnya bisa melepas kembali para atlit dari tujuh cabang olahraga yang akan berlaga di porprov jabar 2022, alhamdulilah persiapan sudah matang dari segi apapun, kita punya potensi pemain yang siap bisa berlaga di ajang empat tahunan ini serta mudah-mudahan para atlit yang dilepas pada kesempatan ini juara dan menyumbangkan emas untuk kabupaten sukabumi.tutup

 

Reporter. Iki

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *